Cara Mudah Menemukan Harga Properti Diskon

Bagaimana cara menemukan properti yang bagus? Ada rahasianya. Setiap penjual rumah ingin menjual rumahnya lebih tinggi dari harapannya, sementara pembeli pasti ingin menemukan harga jual rumah semurah mungkin. Silahkan bernegosiasi, tapi mohon maaf, biasanya ujung-ujungnya si pemilik rumah atau si pembeli akan kesel dan capek sendiri. Dan akhirnya yang sering terjadi adalah deadlock dan tidak terjadi kesepakatan yang diinginkan bersama.

trik jitu menemukan harga properti diskon » Cara Mudah Menemukan Harga Properti Diskon

Nah, lantas apa rahasia atau triknya? Simak bagaimana Cara Menemukan Properti Diskon dengan kata ajaib berikut ini :

  • BU alias Butuh Uang

Kalau menemukan iklan begini di internet atau di media lain, maka saran saya coba langsung survei. Kalau emang benar harga jual rumah di bawah harga pasar, atau harga jual rumah sama dengan NJOP..maka iklan BU itu memang benar adanya. Kok ada yang begitu sih? Ya selalu ada saja yang seperti itu karena perlu uang buat bayar hutang, karena keluarganya sakit parah perlu uang banyak untuk berobat dan sebab lain yang mengharuskan mereka menjual aset propertinya sesegera mungkin.

  • Seharga NJOP

Ini dia kata kunci berikutnya. Kalau menemukan properti yang dijual seharga NJOP atau Nilai Jual Objek Pajak, berarti anda beruntung dan kalau anda menemukan rumah di bawah harga NJOP maka anda sangat beruntung! Sebagai patokan, harga rata-rata pasaran rumah adalah 1,5 – 2 kali nilai NJOP.

  • Pindah Rumah

Ini juga biasanya properti diskon. Sebab, seringkali kita dapet bonus harga murah plus perabotan. Ini berdasarkan pengalaman ya karena yang mau pindah rumah atau kembali ke daerah asalnya kadang repot kalau harus bawa semua perabotannya. Kata kunci lainnya untuk poin ketiga ini adalah full furnished.

  • Rumah Harus Laku Terjual

Nah ini kalau ada kata kunci ini, lebih ajib lagi. Anda bisa nego abis dengan pemilik karena biasanya si pemilik dikejar tenggat waktu untuk dapat uang secara cepat. Entah untuk bayar utang atau berobat dan lain-lain.

  • Tanpa Perantara

Ini juga bagus, tapi tidak sebagus poin kesatu sampai keempat di atas. Tapi lumayan lah bisa mengurangi 2,5 sampai 3 persen komisi untuk perantara. Tapi rata-rata saat ini rumah dipelosok juga sudah kecium sama perantara legal model indohouse dll. Jadi agak sulit juga nemuin yang tanpa perantara. Kecuali si pemilik alergi dengan perantara dan pengen langsung dengan pembeli. Tapi biasanya harganya pun tinggi. Intinya, cobalah hubungi rumah yang dijual tanpa perantara karena siapa tahu si pemilik tidak suka dengan perantara atau broker properti tapi menjual rumahnya dengan harga dibawah pasar. Untung juga kan?

  • Kontrakan Atau Rumah Kos

Ini bagus untuk anda beli karena setiap bulan anda bisa dapet duit. Tapi anda harus teliti, karena si pemilik ini biasanya sudah menaikkan harganya setinggi langit mentang-mentang tiap bulannya anda bakal dapet duit. Padahal kontrakan atau kos-kosannya masuk gang sempit, jauh di ujung hutan, surat masih keterangan RT, tapi harganya minta harga pinggir jalan raya!

Demikianlah tadi ulasan kita mengenai Cara Menemukan Properti Diskon. Sekarang si pemilik rumah sudah pada pinter-pinter, dari sekian banyak yang pinter-pinter ini sayang beberapa gelintir ada yang licik. Jadi alangkah baiknya untuk selalu berhati-hati dan teliti. Oleh karena penting untuk up to date memperdalam pengetahuan tentang properti terbaru dan berkenaan dengan kebijakannya. Sebisa mungkin berbisnislah dengan baik, jalinlah kepercayaan, hindari perbuatan yang licik. Berbisnislah dengan saling dan sama-sama menguntungkan berdasarkan asas tolong menolong karena semata-mata mencari ridho-Nya. Semoga ulasan diatas dapat bermanfaat, salam properti!!