Inspirasi Menarik Seputar Tampak Depan Rumah Minimalis 1 Lantai

Setiap orang pastinya memiliki rumah impian, selain nyaman dihuni tentunya ingin tampak berbeda dari yang lain. Salah satu bagian yang menarik untuk kita ulas secara mendalam adalah tampak depan rumah minimalis 1 lantai.

Perlu Anda ketahui nilai keindahan sebuah rumah tidak dinilai dari kemegahan, kemewahan dan luasnya. Rumah minimalis satu lantai pun dapat terlihat indah, jika proses pembuatannya tepat.

Salah satu bagian yang menjadi poin penilaian utama sebuah rumah, adalah tampak depannya. Berikut beberapa model dari tampak depan rumah 1 lantai. Perhatikan juga artikel terkait model pagar tembok rumah minimalis ini ya.

Ini dia Beberapa Inspirasi Model Tampak Depan Rumah Minimalis 1 Lantai

 

g3 2 » Inspirasi Menarik Seputar Tampak Depan Rumah Minimalis 1 Lantai
depan rumah minimalis 1 lantai

Model Tampak Depan Rumah Minimalis 1 Lantai Sederhana

Model rumah minimalis ini memang nampak sederhana dan mungil. Akan tetapi model satu ini memiliki desain eksterior cukup baik dengan gaya kontenporer terstruktur.

Dengan menggunakan gaya modern dan inovatif akan membuat tampak depan rumah ini terlihat semakin  berkarakter. Untuk model rumah seperti ini, lebih baik Anda menggunakan furnitur multifungsi. Selain efektif hal tersebut akan membuat semuanya nampak praktis.

Model Rumah Memanjang dilengkapi Dinding Kaca

Model tampak depan rumah  ini menjadi dambaan setiap orang. Dengan gaya rumah panggung dan menggunakan pijakan kayu ini memang banyak menarik perhatian orang.

Dalam membangun rumah seperti ini, Anda bisa membagi rumah ke dalam dua bagian. Bagian pertama yakni sisi transparan dengan material dinding kaca. Kemudian bagian kedua yakni sisi privasi, dibuat tertutup dengan sentuhan minimalis sederhana.

Untuk tampak depan rumah ini, bisa Anda tambahkan teras mungil yang multifungsi. Di mana teras tersebut bisa Anda gunakan untuk bersantai pada sore hari, area bersama keluarga, ataupun untuk berjumur pada pagi hari.

Sebagai pelengkapnya, mungkin Anda bisa menambahkan kursi atau sofa yang nyaman. Tak lupa dengan meja serta barang pelengkap sederhana lainnya.

Model Rumah dengan Setiap Ruangan Terpisah

Model tampak depan rumah berikutnya adalah dengan membuat setiap ruangannya terpisah. Anda bisa membagi rumah tersebut sesuai dengan fungsinya misalnya ada kamar tidur, ruang makan dan ruang tamu.

Meskipun dari depan rumah minimalis ini terlihat terpisah antar bangunan satu dengan lainnya. Dari depan akan terlihat berdiri sendiri-sendiri, dan akan terlihat tidak tersambung satu sama lain.

Memang jika dilihat dari tampak depan rumah ini terlihat terpisah. Tetapi terdapat lorong untuk menghubungkan antara satu bangungan dengan bangunan lainnya.

Tentu saja rumah model seperti ini akan terlihat unik dan mampu menarik perhatian banyak orang. Bahkan akan sangat indah dan mempesona jika Anda melihatnya dari depan.

Model Rumah Minimalis dan Klasik

Bagi Anda yang ingin mempunyai tampak depan rumah minimalis 1 lantai yang klasik, maka bisa menerapkan ide ini. Dalam membangun rumah dengan tipe ini akan jauh lebih sederhana namun sangat bernilai.

Kunci dalam membangun rumah minimalis ini, terletak pada bagian pemilihan bahan bangunan. Misalnya pemilihan batu alam dan kayu berkualitas, sebagai aksen pemanis rumah minimalis ini. Perhatikan juga artikel terkait rumah minimalis ukuran 6 x 8 ini ya.

Agar tampak depan rumah ini lebih sempurna, Anda bisa menambahkan beberapa bunga gantung pada bagian teras. Dari semua desain tampak depan rumah minimalis 1 lantai di atas, model mana yang cocok dengan gaya Anda?.